26 C
Medan
Jumat, September 20, 2024

Wali Kota H Waris Tholib Buka Popkot Tanjungbalai

Berita HariIni

- Advertisement -
- Advertisement -
- Advertisement -
- Advertisement -

Tanjungbalai (buseronline.com) – Dinas Kepemudaan, Olahraga dan Pariwisata (Disporapar) Kota Tanjungbalai menggelar Pekan Olahraga Pelajar Kota (Popkot) Tahun 2023 di Alun-Alun Lapangan Sultan Abdul Jalil Rahmadsyah, Senin.

Kegiatan itu dihadiri Wali Kota Tanjungbalai H Waris Tholib, yang sekaligus membuka secara resmi pagelaran olahraga antar sekolah di daerah tersebut.

Informasi yang diperoleh, kegiatan Popkot akan dilaksanakan mulai tanggal 13 November hingga tanggal 16 November 2023.

Cabang olahraga yang akan dipertandingkan seperti atletik, tenis meja, bola volly, pencak silat, takraw dan badminton.

Dalam kesempatan tersebut, Wali Kota H Waris Tholib, mengatakan akan mengevaluasi kepala sekolah (Kepsek) yang tidak berpartisipasi dalam kegiatan Popkot tersebut.

“Kegiatan ini jadi bahan evaluasi bahwa SMP yang komitmen mengirimkan peserta dengan jumlah yang ada, ini bisa menjadi bahan pertimbangan mungkin kepala sekolahnya dapat dipertahankan, jadi yang tidak mengirimkan akan menjadi bahan evaluasi,” tegas Waris.

Waris juga mengucapkan terimakasih kepada Disporapar yang sudah mengagendakan kegiatan Popkot itu dengan semangat dan terus berkoordinasi kepada Sekdakot Tanjungbalai.

“Kami harapkan kepada para atlet dan pejuang olahraga, kegiatan ini semata-mata untuk kegiatan olahraga yang menyehatkan anak bangsa menjadi generasi yang senantiasa berpikiran positif dan tidak ada untuk kepentingan politik,” pungkas Waris.

Pembukaan Popkot ditandai dengan pelepasan balon yang dibawakan oleh Wali Kota Tanjungbalai yang diikuti unsur Forkopimda, jajaran Disporapar dan panitia kegiatan Popkot.

Usai pembukaan Popkot, Kadisporapar M Amin ST MT saat dikonfirmasi mengatakan bahwa, kegiatan tersebut diselenggarakan bertujuan untuk menghasilkan atlet-atlet yang berprestasi.

“Kita menggali potensi itu dimulai dari sekolah kalangan pelajar, jadi yang berprestasi ditingkat Porkot nantinya akan kita bina terus untuk maju ketingkat Porprov untuk memajukan dan mengharumkan nama Kota Tanjungbalai,” ucap M Amin. (R)

Berita Lainnya

Berita Terbaru