26 C
Medan
Jumat, November 22, 2024

Nataru 2024, Pertamina Pastikan Ketersediaan BBM, LPG dan Avtur di Sumut Aman

Berita HariIni

- Advertisement -
- Advertisement -
- Advertisement -
- Advertisement -

Medan (buseronline.com) – Perayaan Natal 2023 dan Tahun Baru 2024, Direktur Pemasaran Pusat dan Niaga Pertamina Patra Niaga, Maya Kusmaya memantau dan memastikan ketersediaan energi Bahan Bakar Minyak (BBM), Liquified Petroleum Gas (LPG) dan Avtur di beberapa wilayah operasi di Provinsi Sumut aman. Pemantauan ketersediaan energi di Sumut ini dilaksanakan pada Rabu hingga Jumat, 20-22 Desember 2023.

“Pertamina Patra Niaga siap untuk melayani masyarakat dalam merayakan Natal 2023 dan Tahun Baru 2024. Semua sarana, fasilitas dan infrastruktur telah disiagakan di setiap jalur mudik untuk mendukung kelancaran Satuan Tugas (Satgas) Natal dan Tahun Baru (Nataru),” kata Maya saat melakukan Management Walkthrough (MWT) di Sumut.

Pada MWT ini, Maya melakukan kunjungan langsung ke Depot Pengisian Pesawat Udara (DPPU) Kualanamu, Fuel Terminal (FT) Medan Group, Kantor Regional Pertamina Patra Niaga Regional Sumbagut, FT Pematangsiantar, DPPU Silangit dan sejumlah Stasiun Pengisian Bahan Bakar Umum (SPBU) di Kota Medan, Kabupaten Sergai, Kabupaten Simalungun dan Kabupaten Toba.

“Pertamina Patra Niaga sudah mempersiapkan keseluruhan sarana dan fasilitas kemudian juga manpower untuk bisa melayani pasokan energi dari fuel terminal, depot hingga ke SPBU-SPBU. Stok BBM, LPG dan Avtur aman, kami akan selalu berupaya yang terbaik dalam memberikan pelayanan kepada para pelanggan,” jelasnya.

Dalam kegiatan ini, Maya pun berdiskusi secara langsung dengan para pekerja dan mitra kerja Pertamina Patra Niaga. Ia memberikan semangat baru dan motivasi kepada tim di lapangan untuk memberikan pelayanan yang terbaik kepada masyarakat. Selain itu, ia juga memberikan apresiasi berupa sembako untuk operator dan Awak Mobil Tangki (AMT).

Selain itu, kehadiran Maya juga untuk mengecek sarana dan fasilitas serta ketersediaan energi di jalur mudik dan wisata. Pertamina Patra Niaga memprediksi konsumsi BBM diperkirakan meningkat saat arus mudik pada Sabtu 23 Desember 2023.

Dalam kunjungan ini, Maya juga bertemu serta berdialog dengan Bupati Toba Poltak Sitorus. Mereka juga tampak menyapa para pelanggan setia pengguna produk-produk Pertamina di SPBU 14.223.305 Balige.

Poltak menyampaikan apresiasi kepada Pertamina Patra Niaga yang sudah mendukung suplai energi saat Nataru. Ia mengimbau masyarakat agar tidak khawatir terhadap suplai energi. “Terima kasih kepada Pertamina yang sudah mendukung suplai energi saat Nataru dan tidak terkendala. Harapan kita semua, masyarakat tertib dan jangan khawatir tentang suplai energi, pasti cukup,” kata Poltak.

Turut hadir dalam kegiatan MWT tersebut, Executive General Manager Pertamina Patra Niaga Regional Sumatera Bagian Utara (Sumbagut), Freddy Anwar, Vice President (VP) Aviation Fuel Business Pertamina Patra Niaga Yosep Iswandi, VP Trading Operation Pertamina Patra Niaga Eduward Corne serta tim manajemen Pertamina Patra Niaga Regional Sumbagut. (R)

Berita Lainnya

Berita Terbaru