28 C
Medan
Jumat, November 22, 2024

Wakil Menkes Tekankan Protokol Ketat untuk Sel Punca

Berita HariIni

- Advertisement -
- Advertisement -
- Advertisement -
- Advertisement -

Cikarang (buseronline.com) – Wakil Menteri Kesehatan RI, Prof dr Dante Saksono Harbuwono, menekankan pentingnya penerapan protokol keamanan yang ketat dalam pengolahan sel punca pada peresmian Daewoong Biologics Indonesia (DBI) di Cikarang, Kamis.

Dalam sambutannya, Prof Dante mengungkapkan potensi besar terapi sel punca dalam pengobatan regeneratif yang dapat menyembuhkan jaringan rusak, memulihkan fungsi organ, dan mengobati penyakit kronis.

Namun, ia menekankan tanggung jawab untuk memastikan setiap produk dibuat dengan presisi, penuh kehati-hatian, dan mengikuti protokol keamanan yang ketat.

DBI telah mendapatkan izin laboratorium pengolahan sel punca serta sertifikasi Good Manufacturing Practices (GMP), yang menunjukkan bahwa perusahaan beroperasi sesuai standar tertinggi dalam produksi.

Prof Dante menegaskan pentingnya kepatuhan terhadap standar internasional untuk memastikan teknologi terapi sel punca yang aman dan efektif.

Menghadapi tantangan besar dalam menangani penyakit katastropik seperti jantung, kanker, stroke, dan gagal ginjal, Prof Dante menyatakan bahwa terapi sel punca menawarkan harapan baru dengan pendekatan pengobatan yang lebih presisi dan personal.

Dengan lebih dari 23 juta kasus penyakit katastropik tercatat pada 2022, terapi ini diharapkan dapat meningkatkan kualitas hidup pasien dan memberikan solusi baru untuk kondisi yang sulit diobati sebelumnya. (R)

Berita Lainnya

Berita Terbaru