30 C
Medan
Senin, November 25, 2024

Plt Wali Kota Medan Janjikan Pekerjaan untuk Atlet NPC Berprestasi

Berita HariIni

- Advertisement -
- Advertisement -
- Advertisement -
- Advertisement -

Medan (buseronline.com) – Plt Wali Kota Medan H Aulia Rachman memberikan semangat kepada para atlet NPC Kota Medan yang akan bertanding di Pekan Paralimpiade Nasional (Peparnas) XVII di Solo.

Dalam acara pelepasan kontingen di Balai Kota, Jumat, Aulia menjanjikan pekerjaan di Pemko Medan bagi atlet yang meraih prestasi membanggakan.

“Atlet yang berhasil mendapatkan medali emas akan saya ajak bekerja di Pemko Medan, karena kita memiliki kuota untuk penyandang disabilitas,” ujarnya, didampingi Kadispora H Tengku Chairuniza.

Aulia menekankan pentingnya para atlet untuk menampilkan kemampuan terbaik mereka dan mengharumkan nama Kota Medan.

“Saya berharap kalian bisa meraih juara satu atau setidaknya masuk tiga besar, sehingga dapat mendapatkan bonus dan pekerjaan,” tambahnya.

Dalam kesempatan tersebut, Aulia juga memberikan motivasi kepada atlet untuk tidak berkecil hati dengan kekurangan yang dimiliki, karena setiap individu memiliki kelebihan yang mungkin tidak dimiliki orang lain.

Kadispora H Tengku Chairuniza menjelaskan bahwa pelepasan kontingen bertujuan untuk memberikan motivasi kepada atlet, pelatih, dan asisten pelatih.

Kontingen yang dilepas terdiri dari 42 atlet dan 23 pelatih serta asisten pelatih. Peparnas XVII akan berlangsung dari 1 hingga 14 Oktober 2024 di Solo, Jawa Tengah. (R)

Berita Lainnya

Berita Terbaru