25 C
Medan
Jumat, November 22, 2024

73 Pembalap dari 30 Negara Siap Berlaga di Aquabike Jetski World Championship 2024 di Danau Toba

Berita HariIni

- Advertisement -
- Advertisement -
- Advertisement -
- Advertisement -

Medan (buseronline.com) – Aquabike Jetski World Championship 2024 akan digelar di Danau Toba pada 13-17 November 2024, dengan 73 pembalap dari 30 negara yang akan berlaga dalam seri terakhir kejuaraan dunia ini.

Untuk kedua kalinya, Danau Toba dipilih sebagai lokasi kompetisi bergengsi ini, yang juga akan diikuti oleh 10 pembalap jetski asal Indonesia.

Pada konferensi pers yang digelar di Pos Bloc, Medan, Jumat, Plt Corporate Secretary Group Head InJourney, Yudhistira Setiawan, bersama Direktur Komersial ITDC, Troy Warokka, menjelaskan bahwa ajang ini terbagi dalam dua kategori utama: Circuit World Championship dan Endurance World Championship.

Kategori Circuit akan melibatkan pembalap internasional, sementara kategori Endurance akan diikuti oleh pembalap Indonesia.

Yudhistira menyampaikan bahwa pemilihan Danau Toba sebagai lokasi seri terakhir disebabkan oleh tantangan unik yang ditawarkan oleh kondisi alamnya, seperti angin dan ombak yang sulit ditemukan di tempat lain.

“Alam Danau Toba memberi tantangan yang berbeda bagi para pembalap dan menjadi daya tarik tersendiri,” ujarnya.

Kejuaraan tahun ini juga menargetkan peningkatan jumlah penonton sebesar 20-25 persen dari 200 ribu penonton pada tahun sebelumnya.

Acara ini bertemakan “pesta rakyat” dan akan dimeriahkan dengan berbagai kegiatan, termasuk penampilan dari artis ibukota seperti Radja Band, Ada Band, dan Wika Salim, serta dukungan dari berbagai UMKM.

Troy Warokka menambahkan bahwa persiapan logistik untuk para peserta sudah hampir selesai.

“Logistik dari beberapa negara telah tiba di Sumatera Utara dan mulai diproses untuk segera dikirim ke Danau Toba,” ujarnya.

Kejuaraan akan dimulai dengan kategori Endurance yang diadakan di tiga lokasi berbeda, yaitu Karo pada 13 November, Dairi pada 14 November, dan Simalungun pada 15 November, dengan lintasan sepanjang tiga kilometer dan waktu maksimal satu jam. Sementara itu, kategori Circuit akan dilaksanakan di Waterfront City Pangururan, Samosir, pada 16-17 November. (R)

Berita Lainnya

Berita Terbaru