Arena Fonte Nova (buseronline.com) – Pertandingan Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Conmebol antara Brasil dan Uruguay berakhir dengan skor imbang 1-1.
Pertandingan yang digelar, Rabu malam ini tidak menghasilkan gol di babak pertama, namun kebuntuan akhirnya terpecahkan di menit ke-55 melalui gol Federico Valverde yang membawa Uruguay unggul.
Namun, Brasil segera membalas pada menit ke-62 lewat gol Gerson, menyamakan kedudukan menjadi 1-1. Setelah itu, meski kedua tim berusaha menciptakan peluang, tidak ada lagi gol tercipta, dan pertandingan berakhir dengan hasil imbang.
Kedua tim ini datang dengan hasil yang berbeda di laga sebelumnya. Brasil hanya mampu bermain imbang 1-1 saat bertandang ke Venezuela, sementara Uruguay sukses mengalahkan Kolombia dengan skor 3-2.
Meski Brasil tampil lebih dominan dalam penguasaan bola, hasil imbang ini menjadi hasil yang cukup memuaskan bagi Uruguay yang kini berada di posisi kedua dengan 20 poin.
Brasil, yang memiliki 18 poin, tetap berada di posisi kelima dan harus bekerja keras di laga-laga berikutnya untuk meningkatkan posisi mereka.
Pada matchday 13 dan 14 yang akan digelar pada Maret 2025 mendatang, Brasil akan menjamu Kolombia dan kemudian bertandang ke Argentina.
Sementara itu, Uruguay akan menjamu Argentina dan melawat ke Bolivia. Dengan lima kemenangan, tiga hasil imbang, dan empat kekalahan, Brasil tercatat telah mencetak 17 gol dan kebobolan 11 gol.
Sementara Uruguay, dengan lima kemenangan, lima hasil imbang, dan dua kekalahan, mencetak 17 gol dan kebobolan sembilan gol. (R)