Rabu, Mei 21, 2025
27 C
Medan

Polres Sibolga Cek Kesehatan Personel Pengamanan Logistik Pilkada 2024

- Advertisement -
- Advertisement -
- Advertisement -
- Advertisement -

Sibolga (buseronline.com) – Polres Sibolga melaksanakan cek kesehatan terhadap personel pengamanan (Pam) yang bertugas menjaga logistik kotak suara di tingkat Panitia Pemilihan Kecamatan (PPK), Jumat.

Kegiatan ini merupakan upaya Polres Sibolga untuk memastikan kesehatan dan kesiapan personel dalam mengamankan pelaksanaan Pilkada Serentak 2024.

Kapolres Sibolga melalui Ps Kasi Dokkes Bripka Roni MT Sirait dalam keterangannya menyampaikan bahwa Polres Sibolga terus meningkatkan kewaspadaan dan pengamanan di wilayah hukumnya.

Salah satu langkah yang diambil adalah dengan memeriksa kondisi kesehatan seluruh personel yang terlibat dalam pengamanan logistik Pilkada.

Cek kesehatan dilakukan di Kantor Kecamatan se Kota Sibolga, termasuk Kecamatan Sibolga Utara, Kecamatan Sibolga Kota, Kecamatan Sibolga Sambas, dan Kecamatan Sibolga Selatan. Pemeriksaan meliputi pengecekan tekanan darah serta pembagian vitamin kepada personel pengamanan.

Pemeriksaan kesehatan ini dilaksanakan oleh personel Subsatgas Dokkes Satgas Banops pada OMP Toba 2024 Kota Sibolga.

“Hasil pemeriksaan menunjukkan bahwa semua personel yang diperiksa dalam kondisi sehat dan siap untuk menjalankan tugas pengamanan logistik Pilkada,” ujar Bripka Roni MT Sirait.

Polres Sibolga juga mengimbau masyarakat untuk turut berperan aktif dalam menjaga keamanan dan ketertiban di lingkungannya.

Masyarakat diminta untuk melaporkan kepada pihak Kepolisian jika mengetahui adanya potensi gangguan keamanan dan ketertiban.

Dengan langkah-langkah tersebut, diharapkan pelaksanaan Pilkada Serentak 2024 di Kota Sibolga dapat berjalan dengan aman, lancar, dan tertib. (R)

- Advertisement -

Hot this week

Duel Penentu, Timnas Indonesia Umumkan 32 Pemain untuk Kualifikasi Piala Dunia

Jakarta (buseronline.com) - Pelatih kepala Timnas Indonesia, Patrick Kluivert...

Meta Football Juara HYDROPLUS Piala Pertiwi 2025 Regional Surabaya U14

Surabaya (buseronline.com) - Tim Meta Football berhasil menorehkan prestasi...

Liverpool Tumbang di Markas Brighton dalam Duel Dramatis, Skor Akhir 3-2

London (buseronline.com) - Liverpool harus mengakui keunggulan tuan rumah...

Cabjari Pancurbatu Musnahkan Barang Bukti dari Beragam Kasus

Pancurbatu (buseronline.com) - Cabang Kejaksaan Negeri (Cabjari) Deliserdang di...

Polisi Selidiki Grup Facebook ‘Fantasi Sedarah’, Warga Diminta Tak Sebarkan Kontennya

Jakarta (buseronline.com) - Direktorat Siber Polda Metro Jaya tengah...

Topics

Duel Penentu, Timnas Indonesia Umumkan 32 Pemain untuk Kualifikasi Piala Dunia

Jakarta (buseronline.com) - Pelatih kepala Timnas Indonesia, Patrick Kluivert...

Meta Football Juara HYDROPLUS Piala Pertiwi 2025 Regional Surabaya U14

Surabaya (buseronline.com) - Tim Meta Football berhasil menorehkan prestasi...

Liverpool Tumbang di Markas Brighton dalam Duel Dramatis, Skor Akhir 3-2

London (buseronline.com) - Liverpool harus mengakui keunggulan tuan rumah...

Cabjari Pancurbatu Musnahkan Barang Bukti dari Beragam Kasus

Pancurbatu (buseronline.com) - Cabang Kejaksaan Negeri (Cabjari) Deliserdang di...

Polisi Selidiki Grup Facebook ‘Fantasi Sedarah’, Warga Diminta Tak Sebarkan Kontennya

Jakarta (buseronline.com) - Direktorat Siber Polda Metro Jaya tengah...

Polda Sumut Gagalkan Peredaran 100 Kg Sabu dalam Bungkus Kopi

Medan (buseronline.com) - Direktorat Reserse Narkoba Polda Sumut berhasil...

Dorong Kemajuan Generasi Muda, Wabup Taput Luncurkan Empat Inovasi Pendidikan “TAPAMAJU” dan “SAITAPAIAS”

Tarutung (buseronline.com) - Pemerintah Kabupaten Tapanuli Utara meluncurkan empat...

Related Articles