Kamis, April 17, 2025
22.4 C
Medan

Pemprov Sumut Terus Dorong Percepatan Pembangunan Stadion Utama Sport Centre

- Advertisement -
- Advertisement -
- Advertisement -
- Advertisement -

Medan (buseronline.com) – Pemerintah Provinsi Sumatera Utara (Pemprov Sumut) mendorong percepatan pembangunan stadion utama sport centre. Upaya percepatan ini dilakukan agar stadion ini bisa rampung sebelum PON 2024 Aceh-Sumut diselenggarakan.

Pemprov Sumut terus berkoordinasi dengan Kementerian PUPR untuk mendorong percepatan pembangunan stadion utama sport centre. Saat ini, Pemprov Sumut, Kementerian PUPR dan pihak terkait sedang mempercepat penyelesaian masalah administrasi.

“Pemprov Sumut untuk dokumen administrasi hampir seluruhnya sudah selesai, saat ini tinggal AMDAL dan itu pun sedang berproses, kita ingin ini sesegera mungkin selesai sehingga sebelum PON stadion kita sudah rampung,” kata Kepala Dinas Kepemudaan dan Keolahragaan Sumut Baharuddin Siagian usai rapat Pembahasan Progres Penyiapan Proyek Stadion Utama Provinsi Sumut di Hotel Four Point, Jalan Jenderal Gatot Subroto Medan.

Sesuai dengan timeline Kementrian PUPR, penyelesaian dokumen seperti Final Business Case (FBC) Perjanjian Kerja Sama (PKS), dokumen transaksi dan perjanjian serta dokumen lainnya selesai di awal Maret. Kemudian pengerjaan dimulai September 2023 dengan waktu 12 bulan, tetapi Pemprov Sumut mendorong agar penyelesaian pembangunan lebih awal.

“September terlalu dekat dengan pembukaan PON. PON dibuka 8 September, stadion kita juga targetnya September, kita harus bekerja lebih keras karena itu kita koordinasi dengan Kementerian PUPR agar bisa mempercepat ini, tetapi juga tertib administrasi,” katanya.

Direktur Pelaksana Pembiayaan Infrastruktur Permukiman Kementerian PUPR Meike Kencanawulan Martawidjaja mengatakan semua pihak telah bekerja keras untuk merampungkan stadion utama Sport Centre Sumut. Walau begitu, dia tidak ingin ada kesalahan administrasi dalam proyek pembangunan stadion ini.

“Kita semua ingin stadion kebanggaan Sumut ini cepat selesai, semua bekerja keras untuk menyelesaikan stadion utama Sumut, tetapi tentu harus sesuai dengan administrasi yang berlaku, kita semua berupaya untuk menyelesaikannya lebih cepat dari target,” kata Meike.

Sebelumnya, Kementerian PUPR dan Pemprov Sumut juga sudah melakukan Konsultasi Publik Studi Pendahuluan Proyek KPBU Stadion Utama Pemprov Sumut di tempat dan hari yang sama.

Acara tersebut dihadiri Direktur Perencana Ahli Madya Direktorat Pengembangan Pendanaan Pembangunan Bappenas Astu Gagono Kendarto, Kepala BPKAD Pemprov Sumut Ismael Sinaga dan Kadis Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang Bambang Pardede. Hadir juga jajaran Kementerian ATR/BPN dan Kementerian PUPR secara virtual.

- Advertisement -

Hot this week

Brigjen Eko Hadi Santoso Tancap Gas, Sita 192 Kg Sabu dan Targetkan Bongkar Jaringan Narkoba Internasional

Jakarta (buseronline.com) - Baru beberapa hari menjabat sebagai Direktur...

Operasi Ketupat 2025 Berhasil Tekan Kecelakaan dan Fatalitas, Angka Turun Signifikan

Jakarta (buseronline.com) - Kepolisian Republik Indonesia melalui Korps Lalu...

Polri dan Bea Cukai Gagalkan Penyelundupan 192 Kg Sabu di Aceh, Satu Kurir Ditangkap

Jakarta (buseronline.com) - Tim Satuan Tugas (Satgas) NIC Direktorat...

PWI Dukung Program Rumah Bersubsidi untuk Wartawan, Tak Ganggu Independensi Pers

Jakarta (buseronline.com) - Ketua Umum PWI Pusat Hendry Ch...

Ketua Dewan Ekonomi Nasional Kunjungi Kawasan Danau Toba, Soroti Peran Strategis DEL untuk Masa Depan Anak Bangsa

Balige (buseronline.com) - Ketua Dewan Ekonomi Nasional Republik Indonesia,...

Topics

Operasi Ketupat 2025 Berhasil Tekan Kecelakaan dan Fatalitas, Angka Turun Signifikan

Jakarta (buseronline.com) - Kepolisian Republik Indonesia melalui Korps Lalu...

Polri dan Bea Cukai Gagalkan Penyelundupan 192 Kg Sabu di Aceh, Satu Kurir Ditangkap

Jakarta (buseronline.com) - Tim Satuan Tugas (Satgas) NIC Direktorat...

PWI Dukung Program Rumah Bersubsidi untuk Wartawan, Tak Ganggu Independensi Pers

Jakarta (buseronline.com) - Ketua Umum PWI Pusat Hendry Ch...

Ketua Dewan Ekonomi Nasional Kunjungi Kawasan Danau Toba, Soroti Peran Strategis DEL untuk Masa Depan Anak Bangsa

Balige (buseronline.com) - Ketua Dewan Ekonomi Nasional Republik Indonesia,...

PLN UP3 Binjai Hadirkan Berkah Idulfitri bagi Warga Langkat Melalui Bantuan Bedah Rumah

Langkat (buseronline.com) - Momen Idulfitri tahun ini menjadi penuh...

Rencana Pembiayaan Hijau 2025–2028: Langkah ASEAN Perkuat Aksi Iklim

Jakarta (buseronline.com) - Menteri Keuangan (Menkeu) Sri Mulyani Indrawati...

Menkeu Sri Mulyani Dorong Kerja Sama ASEAN Menghadapi Tantangan Global pada AFMGM ke-12

Kuala Lumpur (buseronline.com) - Menteri Keuangan (Menkeu) Sri Mulyani...

Related Articles