Udine (buseronline.com) – Ambisi Bologna untuk menembus empat besar Serie A Liga Italia sementara harus tertunda setelah hanya bermain imbang tanpa gol saat bertandang ke markas Udinese, Selasa dini hari WIB.
Hasil ini membuat Bologna, yang berjuluk Rossoblu, harus puas mengantongi satu poin dalam upaya mereka mengamankan tiket ke kompetisi Eropa musim depan.
Dalam laga tersebut, Bologna tampil dominan dalam penguasaan bola. Namun, justru kiper mereka, Lukasz Skorupski, yang bekerja lebih keras mengamankan gawangnya dari serangan-serangan Udinese.
Dengan tambahan satu poin, Bologna kini mengoleksi 61 poin dan tetap berada di posisi kelima klasemen sementara, hanya terpaut satu angka dari Juventus di peringkat keempat.
Sementara itu, upaya Bologna untuk menjaga posisi kelima juga terancam setelah Lazio bermain imbang 2-2 saat menjamu Parma.
Dalam laga tersebut, Parma unggul lebih dulu lewat dua gol cepat dari Jacob Ondrejka, masing-masing di menit ke-3 dan ke-46.
Lazio bangkit di akhir pertandingan berkat dua gol Pedro yang dicetak dalam 11 menit terakhir.
Tambahan satu poin membuat Lazio kini mengoleksi 60 poin, sama dengan AS Roma yang berada di posisi keenam.
Parma sendiri memperpanjang rekor tak terkalahkan mereka menjadi tujuh pertandingan, meski enam di antaranya berakhir seri.
Klub promosi itu kini berjarak lima poin dari zona degradasi. Dalam pertandingan lainnya, Cagliari meraih kemenangan krusial atas Hellas Verona dengan skor 2-0 di kandang lawan.
Hasil ini mengangkat Cagliari ke posisi ke-15, menggeser Verona. Dengan empat pertandingan tersisa, Cagliari kini unggul delapan poin dari zona merah, membuka peluang besar untuk bertahan di Serie A musim depan.
Dengan hanya beberapa pekan tersisa, persaingan di papan atas dan bawah klasemen Serie A kian memanas. (R)