Rabu, Mei 7, 2025
25.1 C
Medan

Satgas Humas Ops Damai Cartenz-2025 Gelar Silaturahmi dan Bagi Sembako di Kampung Hamadi

- Advertisement -
- Advertisement -
- Advertisement -
- Advertisement -

Jayapura (buseronline.com) – Dalam upaya mempererat hubungan antara aparat keamanan dan masyarakat, Satuan Tugas Humas Operasi Damai Cartenz-2025 melaksanakan kegiatan sambang dan silaturahmi di Kampung Nelayan Hamadi, Distrik Jayapura Selatan, Kota Jayapura, Senin.

Dalam kegiatan tersebut, personel Satgas Humas membagikan paket sembako kepada warga sebagai bentuk kepedulian dan pendekatan humanis.

Selain itu, kegiatan ini juga menjadi sarana untuk menyampaikan pesan-pesan keamanan dan ketertiban masyarakat (kamtibmas), dengan harapan masyarakat dapat turut serta menjaga stabilitas keamanan di lingkungannya.

Kegiatan ini dipimpin langsung oleh Perwira Satgas Humas, Iptu I Gde Pradana S SDs dan Ipda Syahrir Mahyuddin SH dan mendapat sambutan hangat dari warga.

Suasana penuh keakraban terlihat saat warga dari berbagai kalangan, mulai dari anak-anak hingga orang dewasa, antusias mengikuti rangkaian kegiatan yang berlangsung di Jalan Perikanan, Kampung Hamadi.

Kepala Operasi Damai Cartenz-2025, Brigjen Pol Dr Faizal Ramadhani SSos SIK MH menyampaikan bahwa kegiatan ini merupakan bagian dari strategi mencegah potensi gangguan keamanan serta menangkal pengaruh kelompok kriminal politik yang dapat memprovokasi masyarakat.

“Kami ingin masyarakat tetap waspada dan tidak mudah terprovokasi oleh pihak-pihak yang ingin mengganggu stabilitas keamanan,” ujar Brigjen Pol Faizal, yang didampingi Wakil Kepala Operasi, Kombes Pol Adarma Sinaga SIK MHum.

Senada dengan itu, Kasatgas Humas Operasi Damai Cartenz-2025, Kombes Pol Yusuf Sutejo SIK MT menegaskan pentingnya peran serta masyarakat dalam menciptakan situasi yang aman dan damai di Papua.

“Dukungan masyarakat menjadi kunci dalam menciptakan lingkungan yang kondusif. Dengan sinergi yang kuat, kita bisa menjaga Papua tetap damai,” ujarnya.

Kegiatan ini diharapkan dapat menjadi contoh nyata bahwa pendekatan persuasif dan humanis mampu menciptakan rasa aman, kepercayaan, dan kebersamaan di tengah kehidupan masyarakat Papua. (R)

- Advertisement -

Hot this week

Bill Gates Apresiasi Program MBG Setelah Tinjau Langsung

Jakarta (buseronline.com) - Pendiri Gates Foundation sekaligus tokoh filantropi...

Kerja Sama Kesehatan Global Jadi Pembahasan Pertemuan Presiden Prabowo dan Bill Gates

Jakarta (buseronline.com) - Presiden Republik Indonesia, Prabowo Subianto, menerima...

Wamenkeu Suahasil Tekankan Kesesuaian RKP 2026 dengan Arah Presiden dan Prioritas Nasional

Jakarta (buseronline.com) - Wakil Menteri Keuangan (Wamenkeu) Suahasil Nazara...

Gubernur Sumut Serahkan 1.600 Asuransi, Nelayan Langkat Kini Melaut Lebih Tenang

Langkat (buseronline.com) - Gubernur Sumatera Utara (Sumut) Muhammad Bobby...

Gubernur Bobby Nasution Genjot Investasi Tahunan Sumut Capai Rp100 T

Medan (buseronline.com) - Gubernur Sumatera Utara (Sumut) Bobby Nasution...

Topics

Bill Gates Apresiasi Program MBG Setelah Tinjau Langsung

Jakarta (buseronline.com) - Pendiri Gates Foundation sekaligus tokoh filantropi...

Kerja Sama Kesehatan Global Jadi Pembahasan Pertemuan Presiden Prabowo dan Bill Gates

Jakarta (buseronline.com) - Presiden Republik Indonesia, Prabowo Subianto, menerima...

Wamenkeu Suahasil Tekankan Kesesuaian RKP 2026 dengan Arah Presiden dan Prioritas Nasional

Jakarta (buseronline.com) - Wakil Menteri Keuangan (Wamenkeu) Suahasil Nazara...

Gubernur Sumut Serahkan 1.600 Asuransi, Nelayan Langkat Kini Melaut Lebih Tenang

Langkat (buseronline.com) - Gubernur Sumatera Utara (Sumut) Muhammad Bobby...

Gubernur Bobby Nasution Genjot Investasi Tahunan Sumut Capai Rp100 T

Medan (buseronline.com) - Gubernur Sumatera Utara (Sumut) Bobby Nasution...

Menag Terima Dubes Turki: Diskusikan Kolaborasi di Sektor Agama, Budaya, dan Pendidikan

Jakarta (buseronline.com) - Menteri Agama Republik Indonesia, Nasaruddin Umar,...

Kemdiktisaintek Tingkatkan Hubungan Bilateral dengan Iran

Jakarta (buseronline.com) - Kementerian Pendidikan Tinggi, Sains, dan Teknologi...

Cegah Ekstremisme Kekerasan di Lingkungan Perguruan Tinggi, Kemdiktiristek dan BNPT Pererat Kolaborasi

Jakarta (buseronline.com) - Kementerian Pendidikan Tinggi, Sains, dan Teknologi...

Related Articles