Minggu, April 6, 2025
29 C
Medan

Argentina Bantai Kroasia di Semifinal Piala Dunia 2022, Julian Alvarez Borong Dua Gol, Lionel Messi Sumbang Satu

- Advertisement -
- Advertisement -
- Advertisement -
- Advertisement -

Qatar (buseronline.com) – Argentina tampil menggila kala Argentina membantai Kroasia dengan skor telak 3-0 dalam laga semifinal Piala Dunia 2022 yang dihelat di Lusail Stadium, Rabu (14/12/2022) dini hari WIB.

Lionel Messi menyumbang satu gol lewat eksekusi penalti, sedangkan dua gol lainnya diborong oleh Julian Alvarez yang juga bermain luar biasa di lini depan Argentina.

Atas kemenangan ini, Argentina berhak melenggang ke partai final untuk menghadapi pemenang laga Prancis vs Maroko. Sementara itu, Kroasia akan berlaga di partai perebutan tempat ketiga.

Laga berlangsung cukup ketat di awal babak pertama. Baik Argentina maupun Kroasia masih sama-sama berusaha mencari momentum untuk menciptakan peluang berbahaya.

Menit ke-32, Argentina mendapat hadiah penalti setelah Alvarez dilanggar Dominik Livakovic di kotak terlarang. Messi yang maju sebagai algojo pun menuntaskannya menjadi gol untuk membawa Argentina memimpin 1-0.

Argentina semakin berada di atas angin setelah Alvarez sukses menggandakan keunggulan timnya pada menit ke-39. Gol ini tercipta dari proses luar biasa, diawali solo run dari tengah lapangan sebelum menaklukkan Livakovic. Skor 2-0 bertahan hingga turun minum.

Kembali dari kamar ganti, pelatih Kroasia, Zlatko Dalic melakukan dua pergantian pemain sekaligus. Mislav Orsic dan Nikola Vlasic dimasukkan, disusul Bruno Petkovic lima menit berselang.

Kroasia pun memegang kendali permainan. Meski demikian, justru Messi yang memperoleh peluang pada menit ke-58. Sayang, tembakan kaki kirinya masih bisa dimentahkan Livakovic.

Messi benar-benar membuat pertahanan Kroasia kewalahan. Aksi individu briliannya pada menit ke-69 sukses memperdaya Josko Gvardiol. Messi pun memberikan assist yang dituntaskan Alvarez menjadi gol. 3-0 untuk Argentina.

Tempo permainan kedua tim sama-sama mengalami sedikit penurunan di sisa waktu. Skor 3-0 untuk kemenangan Argentina pun tetap bertajan hingga peluit panjang berbunyi.

- Advertisement -

Hot this week

Indonesia U-17 Ukir Sejarah, Tumbangkan Korea Selatan di Piala Asia U-17 2025

Jeddah (buseronline.com) - Timnas Indonesia U-17 mencatat sejarah manis...

Bayern Munchen Bangkit dan Tundukkan Augsburg 3-1, Mantapkan Posisi di Puncak Klasemen

Arena (buseronline.com) - Bayern Munchen kembali menunjukkan mental juara...

Rayo Vallecano Dibantai Espanyol 0-4 di Kandang Sendiri

Madrid (buseronline.com) - Rayo Vallecano harus menelan kekalahan telak...

Ribuan Keluarga Kunjungi Warga Binaan Lapas Pancurbatu Selama Idul Fitri 1446 H

Pancurbatu (buseronline.com) - Momentum Hari Raya Idul Fitri 1446...

FIFA dan PSSI Perkuat Standar Keamanan Stadion Melalui Workshop Internasional di Jakarta

Jakarta (buseronline.com) - Sebagai bagian dari implementasi Nota Kesepahaman...

Topics

Indonesia U-17 Ukir Sejarah, Tumbangkan Korea Selatan di Piala Asia U-17 2025

Jeddah (buseronline.com) - Timnas Indonesia U-17 mencatat sejarah manis...

Bayern Munchen Bangkit dan Tundukkan Augsburg 3-1, Mantapkan Posisi di Puncak Klasemen

Arena (buseronline.com) - Bayern Munchen kembali menunjukkan mental juara...

Rayo Vallecano Dibantai Espanyol 0-4 di Kandang Sendiri

Madrid (buseronline.com) - Rayo Vallecano harus menelan kekalahan telak...

Ribuan Keluarga Kunjungi Warga Binaan Lapas Pancurbatu Selama Idul Fitri 1446 H

Pancurbatu (buseronline.com) - Momentum Hari Raya Idul Fitri 1446...

FIFA dan PSSI Perkuat Standar Keamanan Stadion Melalui Workshop Internasional di Jakarta

Jakarta (buseronline.com) - Sebagai bagian dari implementasi Nota Kesepahaman...

Arus Mudik di Pelabuhan Bakauheni Lancar, Pemudik Dapat Lakukan Perjalanan dengan Nyaman

Lampung (buseronline.com) - Arus mudik di Pelabuhan Bakauheni, Lampung,...

Menjaga Warisan Batak, Wakil Bupati Taput Serukan Konsistensi Pelestarian Budaya

Tarutung (buseronline.com) - Pemerintah Kabupaten Tapanuli Utara bersama Piltik...

Pemerintah Biayai PPG PAI Kemenag, Waspada Penipuan

Jakarta (buseronline.com) - Kementerian Agama (Kemenag) menegaskan bahwa seluruh biaya...

Related Articles