28.9 C
Medan
Senin, April 29, 2024

Kaleidoskop UIP SBU 2023, Energi Hidro di Sumatera Segera beroperasi

Berita HariIni

- Advertisement -
- Advertisement -
- Advertisement -

Medan (buseronline.com) – PLTA Asahan 3 berkapasitas 2 x 87 MW berada di Kabupaten Asahan dan Kabupaten Toba Provinsi Sumut mulai commencement pada bulan Maret 2019.

Pencapaian demi pencapaian ditorehkan dalam proses pembangunan PLTA Asahan-3, diantaranya tercapainya milestone impounding area Intake Weir & Facilities yakni selesainya pekerjaan sipil untuk waterway beserta pintu-pintu airnya sehingga siap untuk dilakukan waterfilling.

Momen yang terjadi pada tanggal 3 Oktober 2023, dirayakan secara sederhana dengan dihadiri oleh General Manager PLN UIP Sumbagut Hening Kyat Pamungkas, unsur Forkopimda setempat, Penyedia Jasa, serta ikut bersama juga golongan yatim dan dhuafa dari daerah sekitar yang senantiasa mendoakan kelancaran dan keselamatan pekerjaan proyek.

Kemudian masih di bulan yang sama, milestone berikutnya yang berhasil diraih adalah pelaksanaan lowering Generator Rotor unit#1 ke lokasi (pit) disusul kemudian lowering Generator Stator unit#1.

Selanjutnya pada 11 Desember 2023 berhasil dilakukan lowering Generator Stator Unit #2 ke posisinya disusul lowering Generator Rotor unit#2 pada awal tahun ini

Dengan demikian, assembly dan instalasi mesin-mesin pembangkit (turbin dan generator) telah selesai dan siap untuk dilakukan tahapan selanjutnya berupa individual testing, pre-commissioning dan commissioning.

Selain pekerjaan konstruksi, PT PLN (Persero) UIP Sumbagut juga telah melaksanakan pekerjaan sosialisasi dan inventarisasi guna pembebasan lahan ROW Transmisi 150 kV Asahan 3-GI Simangkuk sebagai media evakuasi daya PLTA Asahan 3 menuju Interkoneksi Sistem Kelistrikan Sumatera.

PT PLN (Persero) UIP Sumbagut terus berkomitmen memberikan langkah-langkah strategis dan kinerja terbaik menghadang segala permasalahan dan rintangan demi COD-nya PLTA Asahan 3 pada tahun 2024.

Dengan keberhasilan beroperasinya PLTA Asahan-3 tepat waktu diharapkan dapat meningkatkan bauran energi baru terbarukan sebesar 3.3%.

Hal ini sebagai kontribusi nyata dalam pencapaian target bauran energi baru terbarukan sebesar 23% pada tahun 2025 mendatang serta meningkatkan penambahan jumlah pelanggan rumah tangga (1300VA) sebanyak 167.000 pelanggan baru. (P2)

Berita Lainnya

Selamat Idul Fitri

Berita Terbaru