Tebingtinggi (buseronline.com) – Polres Tebingtinggi membagikan buku bacaan kepada anak-anak di Panti Asuhan Yayasan Amaliyah, Jalan Soekarno-Hatta, Kelurahan Tambangan Hulu, Kecamatan Padang Hilir.
Pembagian buku ini sebagai wujud Polri Peduli Budaya Literasi Distribusi Buku Sampai Pelosok Nusantara dan meningkatkan minat baca serta pengetahuan anak.
Kapolres Tebingtinggi AKBP Andreas Luhut Jaya Tampubolon SIK MKP bersama Kabag Ops Polres Kompol Yengki Deswandi, Kabag SDM Kompol Zulham, Kasat Binmas AKP Berlin SM Tarigan, Kasi Humas AKP Agus Arianto langsung membagikan buku.
“Sebanyak 50 buku diserahkan dan diterima oleh pengurus yayasan, H Johan Arifin Aritonga,” kata Kapolres AKBP Andreas Luhut Jaya Tampubolon.
Ia mengatakan kegiatan ini dilaksanakan dalam rangka menjalankan program Kapolri yang bertajuk “Polri Peduli Budaya Literasi, Distribusi Buku Sampai ke Pelosok Nusantara”.
“Polri terus mendukung dan berupaya membangun sumber daya manusia yang unggul dan berkontribusi positif bagi kemajuan bangsa,” ujarnya.
Kapolres berharap anak-anak di Yayasan Amaliyah dapat lebih aktif membaca buku guna menjadi generasi yang lebih cerdas. (TR)