30 C
Medan
Senin, November 25, 2024

Momen Mudik Lebaran 2024, Penggunaan Mobil Pribadi Masih Menjadi Favorit Masyarakat

Berita HariIni

- Advertisement -
- Advertisement -
- Advertisement -
- Advertisement -

Jakarta (buseronline.com) – Dari jumlah pergerakan masyarakat di momen mudik dan libur lebaran Idul Fitri 1445 H/2024 M ini, penggunaan mobil pribadi masih menjadi salah satu favorit.

Jumlahnya diperkirakan sekitar 18,3 persen. Dari 28,4 juta pemudik dari Jabodetabek, sebanyak 31,37 persen atau 11,10 juta pemudik bakal melintasi Tol Transjawa ke arah Jawa Tengah.

Tidak hanya di Tol Transjawa, jalan Tol Trans Sumatra juga dipadati kendaraan yang melintas dimana jumlahnya meningkat 50 persen dibanding hari biasa.

Menparekraf/Kabaparekraf RI Sandiaga Salahuddin Uno mengimbau agar masyarakat dapat melakukan manajemen waktu dengan baik terutama saat memilih waktu untuk beristirahat.

“Pemudik bisa berhenti terlebih dahulu dengan beristirahat baik di rest area tol, tempat peristirahatan di luar jalan tol, atau digantikan oleh pengemudi cadangan,” kata Menparekraf Sandiaga.

Masyarakat, dikatakan Sandiaga, juga dapat berkunjung ke berbagai tempat wisata di sekitar jalan tol sebagai destinasi alternatif. Seperti Waduk Cengklik yang jarak tempuhnya hanya sekitar 9 menit dari Gerbang Tol Adi Soemarmo atau Wana Wisata Penggaron yang hanya sekitar 10 menit dari pintu keluar Tol Ungaran.

“Sebelum sampai di tujuan utama, wisatawan bisa beristirahat sambil menikmati destinasi,” kata Menparekraf Sandiaga.

Berkolaborasi dengan Jasa Marga, Kemenparekraf menghadirkan banner yang ditempatkan di rest area jalan tol yang memuat informasi destinasi wisata serta paket wisata nusantara. (R)

Berita Lainnya

Berita Terbaru