25 C
Medan
Kamis, September 19, 2024

Lapas Pancurbatu Tingkatkan Kinerja PPK Lewat Pendampingan PK Madya

Berita HariIni

- Advertisement -
- Advertisement -
- Advertisement -
- Advertisement -

Pancurbatu (buseronline.com) – Sebanyak 11 pegawai Lapas Kelas IIA Pancurbatu Kanwil Kemenkumham Sumut yang telah diangkat sebagai Pembantu Pembimbing Kemasyarakatan (PPK) mendapatkan pendampingan dan penguatan dari Balai Pemasyarakatan (Bapas) Kelas I Medan. Pendampingan ini dilakukan oleh Pembimbing Kemasyarakatan (PK) Madya, Luhut Sigalingging.

Dalam kegiatan pendampingan ini, para PPK diberikan materi mengenai tugas dan tanggung jawab mereka serta kesempatan untuk praktik langsung mengolah data yang akan digunakan dalam laporan Penelitian Kemasyarakatan.

Luhut Sigalingging menyatakan bahwa kegiatan ini bertujuan untuk memberikan penguatan dan pendampingan bagi PPK yang berada di wilayah Medan dan sekitarnya. Menurutnya, PPK berperan membantu Pembimbing Kemasyarakatan Bapas dalam pembuatan Litmas serta memiliki kewenangan untuk menggali data dari Warga Binaan Pemasyarakatan (WBP).

“PPK juga bertugas membantu dalam pelaksanaan program pembinaan bagi WBP, baik itu program pembinaan kepribadian maupun pembinaan kemandirian,” jelas Luhut.

Ia berharap agar petugas yang diberikan kewenangan sebagai PPK dapat bekerja secara optimal dalam mendukung tugas PK Bapas, sehingga memudahkan WBP dalam mendapatkan hak-hak mereka, seperti asimilasi dan reintegrasi.

“Harapannya, petugas PPK dapat bekerja secara optimal sehingga memudahkan WBP dalam mendapatkan hak pembuatan Litmas baik asimilasi, reintegrasi, dan lainnya,” pungkas Luhut. (P3)

Berita Lainnya

Berita Terbaru